Jumat, 17 Desember 2010

DAN AKU MEMANG TIDAK MEMPUNYAI HAK !

yaahh, aku memang tidak mempunyai hak.
siapa aku di matamu, dan siapa aku dimatanya, serta siapa kalian di mataku?
tak ada hak bagiku untuk menentukan jalan hidup kalian.
aku bertindak hanya sebagai penonton, dan sang penahan !

hurt

aku KUAT !
yakk, aku yakin ituu,
sahabatku bilang: kamu emang wonderwoman.
hahaha, entahlah,
aku tidak mengerti kekuatan ku seperti apa,
atau justru hanya kuat dalam menahan rasa sakit.
sepertinya lebih tepat dikatakan seperti itu.

Senin, 29 November 2010

inilah manusia "LABIL"

14 Nov 2010
kapankah luka ini akan kering?
aku mendamba hati yang riang.
kapankah akan datang bahagia?
aku mendamba senyum ceria.

18 Nov 2010
kau takkan mencampakkannya dalam hidupmu karena kau mencintainya.
dan aku hanyalah orang yang numpang lewat dalam hidupmu.

25 Nov 2010
mengapa ku jatuh hati,
pada seorang yang tak punya hati.
mengapa ku jatuh cinta,
pada seorang yang tak punya cinta.
mengapa ku menyukai,
pada seorang yang tak menyukai.
mengapa ku merindu,
pada seorang yang tak merindu.

26 Nov 2010
kini aku begitu rapuh, karena cintamu.
mengapa kau bilang cinta , bila hanya sementara.
dan sekarang, aku benar-benar terjerumus dalam luka yang kau buat.

Kamis, 11 November 2010

untuk para lelaki !

huaaahhh, kadangkadang pikiran gila itu muncul !
kelihatannya lelaki tak pernah seribet wanita.
lelaki hanya menggunakan pikiran sedikit menggunakan perasaan.
kadang aku berpikir lelaki itu tak mempunyai hati, jadi mereka bisa bertindak semaunya.

ya Allah, seandainya aku terlahir kembali aku ingin menjadi lelaki saja.
bukannya aku tak bersyukur, tapi sepertinya aku memang tak kuat menjadi wanita.

mungkin lelaki memang pandai menyimpan perasaannya, tak seperti wanita yang cenderung melampiaskan perasaannya. tapi memang seperti itulah kami diciptakan.
wanita punya air mata, jangan rendahkan kami dengan air mata itu.
sesungguhnya air mata itu untuk kau seka untuk menghapus kesedihan kami, bukan mengejeknya !

jangan salahkan kami karna menjadi wanita lemah, tapi memang begitu lah kami.
kami lemah, seharusnya kalian para pria menguatkan kami, jangan justru makin menginjak harga diri kami. !

buat seseorang yang sudah meremehkan aku, aku minta maaf karna sudah banyak merepotkan kamu.
aku mengharapkan kamu karna ku pikir kamu lelaki yang bisa diharapkan.
bukannya menganggap hanya kamu yang bisa ku andalkan.
masih banyak sebenarnya yang bisa ku andalkan, tapi bagiku cuma kamu yang terbaik.
tapi ternyata salah, jalan pikiran kita tak pernah searah !


Selasa, 09 November 2010

sedikit cerita :))

MERAPI, ohh merapi.
karna engkau begitu banyak pengalaman yang ku dapatkan.
tanggal 26 Oktober 2010, Indonesia ditimpa musibah yakni meletusnya gunung merapi di Yogyakarta.
karna saya sekarang berdomisili di jogja karna alasan pendidikan maka mau tak mau saya ikut merasakan dampaknya.
awalnya memang biasa saja, bahkan seperti tidak terjadi apa.apa, tapi setelah terjadi hujan abu penderitaan pun dimulai.
kemana.mana harus menggunakan masker, huaaaaa debunyaaaaaaa. 
dilanjutkan dengan hujan pasir, makin parah lagi.
tengah malam dibangunin coz merapi bergemuruh dan turunnya hujan pasir.
anak satu kosan panik dan berkumpul, bersiap.siap takut seandainya ada intruksi agar mengungsi.
terus terang kami semua awam dalam masalah mengungsi, karna hampir semua brasal dari daerah yang tidak mempunyai gunung, jadi tak ada yang berpengalaman.
>.<
setelah hujan pasir debu pun semakin banyak, dari awalnya yang hanya menggunakan masker, harus ditambah pula dengan menggunakan kacamata karna abu tersebut ternyata sangat berbahaya bagi kesehatan mata.

Jumat, 6 November 2010.
nampaknya kondisi merapi semakin parah, jarak aman yang awalnya 15 km, menjadi 20 km.
5 km lagi adalah kosan kuu,
orang tuaku panik dan khawatir, menyuruhku agar segera pulang.
aku pun mengajak beberapa anak kosan untuk pulang ke Riau, dan beberapa orang setuju.
bersama yeni aku mencari tiket pulang, dikarena kan bandara ditutup karena pesawat tidak bisa digunakan maka kami harus menggunakan kereta api menuju Jakarta sebelum terbang ke Riau.
hari itu sangat melelahkan, gamawisata tutup, megawisata tidak melayani tiket KA, dan akhirnya tiba di sebuah agen perjalanan dan naas nya tiba2 koneksi ke stasiun ERROR. sangat menyebalkan.
kami pun langsung menuju tugu, disambut dengan begitu ramainya orang yang mengantri.
kami pun mengikuti antrian.
dan kembali kesialan menimpa, setelah berada di garis depan petugas mengatakan kalo tiket KA tujuan Jakarta hari ini telah habis.
huh, emosi ku sudah dipuncak saat itu !
kembali mengantri di reservasi tiket, dan untunglah seorang teman yeni berhasil mendapatkan 15 tiket untuk keesokan harinya.
singkat cerita, kami telah mendapatkan tiket KA dan tiket pesawat terbang.
ini adalah pertama kalinya aku naek kereta api, ternyata cukup menyenangkan. 
di jakarta, kami dijemput oleh mbak mitha seorang kakak kos ku ang tinggal di Jakarta.
karna kami berjumlah 6 orang maka tidak memungkinkan memakai taksi biasa, maka kami memutuskan memakai travel calo.
sangat menegangkan, tampang supir sangar kaya tukang pukul, kaya om2 genit, kaya buaya darat.
huaaaa takutttt.
di jalan malah nabrak orang mobil lain dan berurusan dengan si empunya mobil.
kami pun memutuskan utk turun dan mencari taksi lain.
akhirnya sampai juga di rumah mbak mitha , disambut dengan keluarganya yang baek hati dan ramah.
lega rasanya setelah sampai disana.
tinggal menunggu keberangkatan ke Pekanbaru besok pagi,

singkat cerita kita udah nyampe di PKU, sekali lagi ada halangan, bagasi nyaaa laamaaaaaa bgd keluarnya.
aku sampai kesal, n bad mood tingkat tinggi.
hampir setengah jam menunggu akhirnya koper telah di dapat dan aku bergegas mencari *H yang sudah menunggu di luar.
haahahaa, senang sekali rasanya bertemu sahabat baruku ini . :)
kami pun menuju rumahnya dan bertemu dengan bibi dan adek2nya.
senang rasanya setelah lama tak bertemu.
setelah itu kami menuju SKA untuk bertemu dengan adekku Tika dan Gita.
aku kesal, karna di sana *H sedikit jaga jarak denganku.
mengapa dia begitu yaa???
dan akhirnya sore hari aku pulang ke siak dengan menggunakan speed boat, dan tiba di rumah dengan selamat danbisa bertemu dengan keluarga yang sangat ku cintai,

aku merasa aman disini.
:))

Selasa, 26 Oktober 2010

KANGEN

ga tau kenapa belakangan bawaannya kangen terus sama keluarga ku, terutama sama adek perempuanku "Tika" dan sepupu ku "Gita




Sabtu, 23 Oktober 2010

INGIN TAPI TAK BISA :(

Separuh hati ingin melupakan,
separuh hati tak ingin kau pergi.
aku manusia LABIL, yang tak tetap pendirian.
taukah kau, ketika kau pergi aku merasa sangat kehilangan,
ketika kau datang, sakit kembali menusuk, karna ku tau kau akan pergi lagi.
yang aku inginkan, kau datang, dan jangan pergi lagi.
mungkin itulah yang bisa membuatku STABIL kembali.

yang aku ingin, bahagia itu datang.
dan bahagiaku adalah bersamamu.
so missing you.
*chimel


Kamis, 21 Oktober 2010

MAY I ?

MAY I HATE YOU?
sesungguhnya mengingatmu membuatku sakit,
beribu kali ku coba dengan segala cara melupakanmu.
tapi yang ku dapat malah semakin kuat bayangmu melekat di benakku.
tolong jangan siksa aku,
jika memang tak inginkan aku menjauhlah dariku.
jangan dekati aku seolah masih ada setitik harapan untukku,
jika itu memang tak ADA.


Feel broken


Rabu, 20 Oktober 2010

FRUSTASI !

DUIT !!!
saat ini yang saya butuhkan adalah orang yang bisa membantu saya memanage duit.
borosnya ga ketulungan.
Ya Allah, bantu aku.



Selasa, 19 Oktober 2010

NOT MY FAULT !

apakah salah jika aku berharap?
sesungguhnya aku pun tak ingin berharap.
tapi hati yang menginginkan begitu.
jangan salahkan aku,
jangan salah kan hatiku.
tapi salahkan sikapmu.
salahkan sikapmu,
yang membuatku selalu merindukanmu.


i really miss you.
miss your love, miss your kiss, miss your arms.
*chimel


feel lonely
the damn thing that i miss of you

crazy in Love




Minggu, 17 Oktober 2010

LOVE & PROMISE

mengapa dengan mudah orang bisa mengungkapkan kata cinta,
dan dengan mudah pula mereka melupakannya.
apakah mereka tidak mengerti bahwa CINTA adalah sebuah kata-kata suci
yang hendaknya hanya diungkapkan pada orang yang benar-benar dikasihinya?

mengapa dengan mudah orang bisa mengumbar janji,
dan dengan mudah pula mereka melupakannya.
apakah mereka tidak mengerti bahwa JANJI adalah sebuah hutang
yang hendaknya difikirkan terlebih dahulu sebelum mengatakannya?

CINTA & JANJI
sepele memang, tapi sesungguhnya itulah kata SAKRAL yang seharusnya dikatakan dengan sepenuh hati dan perasaan.
tanpa harus ada yang merasa tersakiti nantinya.






Jumat, 15 Oktober 2010

TEARS

Ku kira Bunga
akan Kembali bermekaran,
tapi Ternyata
musim Semi begitu cepat berlalu
berganti
musim Gugur yang berkepanjangan.

 




Selasa, 12 Oktober 2010

chimelicious was begins !

akhirnya blog saya tercipta juga.
setelah sekian lama berganti-ganti blog, di CHIMELICIOUS lah pertama kali saya posting.
hahhahaa
semoga ke depannya tetap nulis.
Cayyoo chimeL.
:)